beritaNUramadan

Sambut Ramadlan, PC Lazisnu Kudus Akan Santuni 13.500 Yatim Dan Fakir Miskin

1 Mins read

SANTRIMENARA.COM, KUDUS – Dalam rangka amal bulan suci Ramadhan 1438 H, Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqoh Nahdlatul Ulama (Lazisnu) Kudus, akan membagikan santunan kepada 13.500 yatim dan fakir miskin. Program “NU Berbagi” ini akan selenggarakan di Masjid Agung Kudus.

Sekretaris Panitia NU Berbagi, Azwar Anas mengatakan 13.500 orang yang akan menerima santunan terdiri atas 6.750 anak yatim yang dari sekolah 1.350 dan 5.400 dari Ranting NU sekabupaten Kudus. Santunan 6.750 orang akan diberikan kepada 135 Ranting NU sekabupaten Kudus, tiap Ranting 50 fakir miskin. Sehingga tiap desa ada 90 orang terdiri dari 40 anak yatim dan 50 fakir miskin akan menerima santunan NU Berbagi.

“Program NU Berbagi akan diselenggarakan hari Sabtu tanggal 17 Juni atau 22 Ramadlan di Masjid Agung Kudus. Kegiatan ini insya Allah akan dihadiri oleh Rois Syuriyah PCNU Kudus KH. M. Ulil Albab Arwani,” ujarnya.

Menurutnya di dalam rezeki kita, ada hak orang lain. Semakin banyak memberi akan semakin banyak menerima. Acara NU Berbagi membutuhkan dana sebesar satu miliar lebih tepatnya Rp. 1.387.300.000,-. Anas berharap kepada seluruh warga NU di seluruh penjuru tanah air utamanya dari Kabupaten Kudus untuk ikut berpartisipasi menyalurkan bantuannya lewat rekening berikut:

BRI Syari’ah

Zakat No. Rekening: 1019352605 Infaq dan Shadaqah No. Rekening 1019352737

Bank Syari’ah Mandiri

Zakat No. Rekening: 7074384212 Infaq dan Shadaqah No. Rekening 7064846013

Selain santunan yatim dan fakir miskin panitia juga akan menyelenggarakan Khatmil Qur’an yang dimulai pada jam 12.30 – 15.00 WIB di tempat yang sama. Peserta Khatmil Qur’an ditargetkan berjumlah 450 kader NU dari unsur Banom NU sekabupaten Kudus yaitu Ansor, Fatayat NU, IPNU dan IPPNU dan target 21 kali khataman. (SMC-777)

Komentar
Baca Juga  Menyikapi Krisis Identitas di Usia Transisi
Related posts
beritainfo

Gus Nadir Ajak Santri Indonesia Menjadi Teladan Dunia

2 Mins read
Dibaca: 37 Damaskus,– PCINU Suriah kembali menghadirkan perayaan Hari Santri Nasional dengan mengadakan webinar inspiratif bertema “Jangan Cuma Bangga Jadi Santri, Tapi…
infoInternasionalNU

Bersama Ulama Syam, PCINU Suriah Refleksikan Urgensi Ilmu dan Akhlak di Hari Santri

2 Mins read
Dibaca: 74 Damaskus, Suriah — Dari Kota Para Nabi, Rabu kemarin (30/10), para santri nusantara yang bermukim di Ma’had Syekh Muhammad Adnan Al-Afyouni…
beritainfoInternasional

PCINU Suriah Sukses Gelar Webinar Hari Santri

2 Mins read
Dibaca: 31 Damaskus, Suriah – Dalam semangat Hari Santri Nasional, PCINU Suriah menggelar webinar dengan tema “Moderat dalam Berprinsip, Rabbaniyah dalam Berperilaku”…

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.