beritasemarang

IKSAB Semarang Adakan Halal Bi Halal dan Pelantikan

1 Mins read

Ikatan Siswa Abiturien (IKSAB) Tasywiquth Thullab Salafiyyah (TBS) Cabang Semarang mengadakan acara pelantikan dan halal bi halal bertempat di masjid kampus 2 UIN Walisongo Semarang, Ahad (29/5). Dihadiri seluruh keluarga besar IKSAB Semarang dari berbagai lintas angkatan.

Acara tersebut dihadiri oleh KH. Ahmad Faiz, H. Tajuddin Arafat, dan juga perwakilan dari Pengurus Pusat (PP-IKSAB) TBS untuk melantik kepengurusan baru dari IKSAB TBS Semarang.

Syafiq Machalli, selaku Ketua IKSAB TBS Cabang Semarang menyampaikan dalam sambutanya, agar seluruh pengurus tetap solid dan kompak untuk berkhidmah di IKSAB TBS ini.  “Pengurus harus tetap solid dan kompak untuk berkhidmah di IKSAB TBS,” jelasnya.

K. Arif Musta’in, perwakilan PP IKSAB TBS menyampaikan agar selalu menjaga silaturrahim sesama alumni TBS.

“Harus selalu menjaga silaturrahim antar alumni TBS dan juga jika ada adik-adik kalian yang ingin melanjutkan kuliah di Semarang mohon untuk dibimbing tentang informasi perkuliahan dan tempat tinggal yang ada di sekitar kampus,” tuturnya.

Mau’idhoh hasanah dan do’a penutup disampaikan oleh KH. Ahmad Faiz, Pengasuh Pondok Pesantren Yanbu’ul Qur’an Menawan.

Dalam mau’idhoh-nya beliau bercerita tentang pengalamannya saat belajar di TBS dan di Mesir. Juga beliau berpesan kepada para alumni agar selalu tidak lupa untuk mendoakan para masyayikh.

“Jangan lupa mendoakan para guru-guru TBS, agar keilmuan yang telah diajarkan guru-guru kita di TBS bisa menjadi keberkahan bagi kita,”pesannya.

Komentar
Baca Juga  Banjir Karangan Bunga Dari Tokoh Nasional untuk Silatnas TBS
Related posts
beritainfo

Gus Nadir Ajak Santri Indonesia Menjadi Teladan Dunia

2 Mins read
Dibaca: 37 Damaskus,– PCINU Suriah kembali menghadirkan perayaan Hari Santri Nasional dengan mengadakan webinar inspiratif bertema “Jangan Cuma Bangga Jadi Santri, Tapi…
beritainfoInternasional

PCINU Suriah Sukses Gelar Webinar Hari Santri

2 Mins read
Dibaca: 32 Damaskus, Suriah – Dalam semangat Hari Santri Nasional, PCINU Suriah menggelar webinar dengan tema “Moderat dalam Berprinsip, Rabbaniyah dalam Berperilaku”…
beritaInternasional

PCINU Suriah Meriahkan Peringatan Hari Santri Nasional 2024: Menggelorakan Semangat Kebangsaan di Negeri Syam

1 Mins read
Dibaca: 59 Damaskus, Suriah – Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul ‘Ulama (PCINU) Suriah di Damaskus memperingati Hari Santri Nasional (HSN) 1446 H/2024 M…

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.